KTQS # 520 Tanya Jawab Tentang Suami Istri

Kajian Tematis al-Qur’an & as-Sunnah # 520

Tanya Jawab Tentang Suami Istri

TANYA
Jika seorang wanita masuk Surga dan suaminya tidak masuk Surga, jd nanti si Istri sama sapa disurga?

JAWAB
Hisyam ibn Khalid ra, “Suami masuk Neraka, namun istrinya masuk Surga, maka istrinya akan diwariskan kepada ahli Surga sebagaimana istri Fir’aun diwarisi oleh ahli Surga”. (At-Tadzkiroh, 461 dan Faidhul Qadir, no. 7989)

TANYA
Bang, Kalo perempuan yg beberapa kali menikah nanti disurga dgn suami yg mana ya?

JAWAB
Bila seorang wanita di dunia mempunyai suami lebih dari satu, ia diberi pilihan utk memilih yg terbaik.

Ummu Salamah bertanya kpd Nabi Saw, “Wahai Rasulullah, salah seorang wanita di antara kami pernah menikah dgn dua, tiga, atau empat laki-laki lalu meninggal dunia. Dia masuk surga dan mereka pun masuk surga pula. Siapakah di antara laki-laki itu yg akan menjadi suaminya di surga?”

Rasul menjawab,  “Wahai Ummu Salamah, wanita itu disuruh memilih, lalu ia pun memilih siapa di antara mereka yg akhlaknya paling bagus, lalu dia berkata, ‘Wahai Rabb-ku, sesungguhnya lelaki inilah yg paling baik akhlaknya tatkala hidup bersamaku di dunia. Maka nikahkanlah aku dengannya’. Wahai Ummu Salamah, akhlak yg baik itu akan membawa dua kebaikan, dunia dan akhirat”. (HR. Thabrani)

————–

TANYA
Pak ustadz, kalau seseorang bercerai, kemudian tidak menikah lagi, apakah di akhirat kelak dia tidak mendapatkan pasangan juga?

JAWAB
Nabi Saw bersabda,

وَمَا فِي الْجَنَّةِ أَعْزَبُ
“Dan di dalam Surga tidak ada orang yg membujang (tidak menikah)”. (HR. Muslim no. 5062)

Dan Nabi Saw bersabda,
اَلْمَرْأَةُ ِلآخِرِ أَزْوَاجِهَا
“Istri itu untuk suaminya yg terakhir”. (HR. Baihaqi, 7/70)

Jadi nanti ibu akan bertemu lagi disurga dgn mantan suami.

TANYA
Duuh pak ustadz, kan sama mantan suami dah sebeeeel banget, makanya jadinya cerai.
Kalau nanti berpasangan dgn dia lagi, bete dong??

JAWAB
Haha…Mangkanya nikah lagi, supaya gak ketemu lagi sama mantan suami.

Salam !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *