KTQS # 830 HATI HATILAH DALAM MENYEBARKAN INFO AGAMA

KTQS # 830

HATI HATILAH DALAM MENYEBARKAN INFO AGAMA

Jangan terburu buru kita menyebutnya sebagai amalan yang berpahala.Bisa jadi apa yang kita sebutkan itu hanyalah karangan manusia belaka, bukan dari wahyu Allah Ta’ala dan bukan sabda Rasul.

Padahal agama ini adalah HAK milik Allah, bagaimana bisa manusia mengarangnya tanpa wahyu !

Sering kita dapat broadchast yang demikian:

> Amalan ini dapat ini… amalan itu dapat itu… jika dibaca atau diamalkan sekian kali dapat ini dan itu…jika shalat dan puasa ini dan itu maka akan dapat ini dan itu…jika dishare akan dapat ini dan itu…jika tidak dishare akan mengalami ini dan itu… <

Padahal Allah dan Rasul tidak mengatakan ini dan itu dan tidak mengamalkan ini dan itu.

Tidak ada dalil atau hujjah yang menguatkan pendapat ini dan itu.

Luar biasa… isinya penuh dengan takhyul dan kebohongan serta kebodohan !!!

Begitu mudahnya kita menyuruh ini dan itu serta menjanjikan ini dan itu, padahal itu adalah HAK ALLAH, takutlah kepada Allah sahabat !

Allah Swt berfirman:

وَيَوْمَالْقِيَامَةِتَرَىالَّذِينَكَذَبُواْعَلَىاللَّهِوُجُوهُهُممُّسْوَدَّةٌ

“Dan pada hari kiamat kamu akan melihat orang-orang yang berbuat dusta atas nama Allah, wajah-wajah mereka menjadi hitam.” (QS. Az-Zumar: 60)

Dari Abu Hurairah ra dia berkata: Rasulullah saw bersabda:

مَنْكَذَبَعَلَيَّمُتَعَمِّدًافَلْيَتَبَوَّأْمَقْعَدَهُمِنْالنَّارِ

“Barangsiapa yang berdusta atas namaku dengan sengaja maka hendaklah dia mempersiapkan tempat duduknya di neraka”. (HR. Bukhari no. 107 dan Muslim no. 3)

Mari kita berhati hati dalam bertindak.

Niat yang baik perlu diluruskan teori amalannya.

Begitu juga perbuatan baik perlu diluruskan teori niatnya.

Mari kita beramal dg dasar yg tepat.

Stop broadcast tentang agama, apabila tidak memiliki ilmunya.

Bertanya adalah jurus jitu dan akan menyelamatkanmu dari siksa neraka.

Jadilah Muslim yg Cerdas dgn membroadcast info yg cerdas.

Be a Smart Moslem !

 

Salam !

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *