KTQS # 1699 ARLOJI DAN NILAIMU

KTQS # 1699

ARLOJI DAN NILAIMU

“Nak arloji milikku ini adalah warisan dari kakek buyutmu, usianya lebih dari 200 tahun. Sebelum Ayah wariskan kepadamu, Ayah mau kamu bawa Arloji tua ini ke toko jam seberang jalan itu. Katakan kepada pemilik toko bahwa kamu mau menjualnya.
Tanya berapa harganya”

Sang anak pergi dan tidak lama kemudian kembali lalu berkata :
“Pemilik toko jam itu bilang bahwa harganya cuma 5 dollar, karena ini adalah Arloji tua”

Kemudian si Ayah berkata :
“Sekarang coba kamu bawa Arloji ini ke toko barang-barang antik dan tanyakan harganya”

Si anak pergi lalu kembali dan berkata : “Pemilik toko bilang, harga arloji ini mencapai 5000 dollar”

Sang Ayah berkata : “Sekarang coba bawa ke museum dan katakan ke mereka bahwa kamu menjual Arloji tua ini”

Si anak pun pergi lalu kembali dan berkata : “Mereka mendatangkan pakar Arloji untuk memperkirakan harganya, lalu mereka menawarkan 1 juta dollar untuk Arloji ini !!”

Si Ayah berkata :
“Nak, aku sedang mengajarkanmu bahwa kamu hanya akan dihargai dengan benar ketika kamu berada di lingkungan yang tepat. Oleh karena itu, jangan pernah kamu tinggal di tempat yang salah lalu marah karena tidak ada yang menghargaimu”

Karena mereka yang mengetahui nilai kamu akan selalu menghargaimu.

Maka jangan pernah bergaul ditempat yang tidak layak untukmu.

Bergaullah dengan orang-orang yang beriman, yang sholeh dan beradab.

“Dan Katakanlah: “Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan (menilaimu) melihat pekerjaanmu itu…”. (QS. At-Taubah 105)

Imam Bukhari berkata, ‘Aisyah berkata, “Bila engkau kagum dengan bagusnya amalan seseorang maka katakan : Beramallah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mukmin akan melihat amalanmu itu”. (Sahih Bukhari, dalam al-Fath 13/503).

Untuk apa memiliki teman banyak namun sebagian besar nya adalah orang-orang yang tidak beriman, tidak taat menjalankan perintah Allah dan sunnah Rasul-Nya?

Mereka tidak akan mendoakan kita, beribadah saja tidak pernah. Jikapun berdoa apakah akan diterima Allah? Allah tidak akan mengabulkan doa orang-orang yang sesat.

Lalu buat apa berteman dengan orang tidak beriman? Hanya buang waktu saja !

Bagi mereka kita ini tidak ada nilai nya, padahal merekalah yang tidak ada nilainya dimata Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Memilih milih teman itulah hakikat dari Silaturahim yang artinya menyambungkan kasih sayang.

Tidak bergaul dengan orang-orang sesat itu pada dasarnya adalah silaturahim juga, yaitu Silaturahim

Barakallahu fiikum.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *